Evaluasi Dampak Penerapan Tarif Pelayanan Baru Pada LRT Rute Jakarta, Bogor, Depok, Bekasi (JABODEBEK)

Authors

  • Rayinda Aulia Massigid
  • Shoffya Awallia Maharani
  • Raka Alreno Faqih
  • Mohammad Heilwal
  • Muhammad Daffa Fahrezzy
  • Setyo Adi Nugroho
  • Ilham Digna
  • Farhan Izsky Nistishar
  • Buce Samuel Talakua
  • Prima Jiwa Osly
  • Akhmad Dofir

Keywords:

Light Rail Transit (LRT), Karakteristik Penumpang, Karakteristik Perjalanan

Abstract

Kemacetan lalu lintas menjadi permasalahan sehari-hari di Jakarta dan kota-kota besar lainnya di
Indonesia. Kemacetan dapat menganggu kegiatan mobilisasi warga, perekonomian, dan kegiatan industri
lainnya. Untuk mengurangi kemacetan lalu lintas, pemerintah menyediakan transportasi LRT dengan rute
Jakarta, Bogor, Depok, Bekasi. LRT diharapkan warga beralih ke moda LRT sehingga kendaraan di jalan
raya dapat berkurang. Namun, jika dilihat dari pengguna transportasi umum, penumpang BisKita merupakan
penumpang captive karena sebagian besar penumpang tersebut hanya berpindah dari transportasi umum lain
ke LRT, dan bukan berpindah dari kendaraan pribadi. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui karakteristik
demografi penumpang, karakteristik perjalanan penumpang, tingkat kepuasan penumpang LRT
JABODEBEK, dan mengetahui dampak diberlakukannya tarif pelayanan LRT JABODEBEK baru terhadap
penumpang. Metode penelitian yang digunakan adalah metode kualitatif dan data yang dikumpulkan
menggunakan metode wawancara langsung kepada responden. Responden penelitian ini adalah penumpang
LRT JABODEBEK dan ukuran sampel yang diambil adalah 100 orang. Hasil penelitian ini menyatakan
bahwa mayoritas penumpang LRT adalah pekerja dan digunakan untuk keperluan bekerja. Selain itu tarif
pelayanan LRT JABODEBEK yang baru tidak menjadi persoalan bagi sebagian besar responden. Penelitian
ini diharapkan akan membantu proses evaluasi serta meningkatkan layanan serta kinerja LRT JABODEBEK.

Downloads

Published

2024-02-01

Issue

Section

Sarana dan Prasarana Transportasi Perkotaan Berkelanjutan