>

Seminar Rekayasa Teknologi (SemResTek) 2019

 

 

 

Pada ulang tahun Universitas Pancasila yang ke 53, Fakultas Universitas Pancasila mengadakan Seminar Rekayasa Teknologi (SemResTek) 2019. Seminar Rekayasa Teknologi (SemResTek) merupakan seminar nasional untuk pencapaian Sustainable Development Goals (SDGs) chapter tujuh (Affordable and Clean Energy) dan sembilan (Industry, Innovation and infrastructure) terkait Energi Baru Terbarukan (EBT). SemResTek diselenggarakan pada tanggal 11 November 2019 dan diikuti sebanyak 88 pemakalah. Pemakalah berasal dari berbagai perguruan tinggi dan kota di Indonesia.  

Seminar diawali dengan laporan singkat kegiatan IRSTC, ICOSTATEC, IWH dan SemResTek 2019, oleh ketua pelaksana umum, Dr. Agri Suwandi, ST., MT. dilanjutkan sambutan oleh Rektor Universitas Pancasila, Prof. Dr. Wahono Sumaryono, Apt. Dan dibuka secara resmi oleh Ketua Pengurus YPPUP, Prof. Dr. Edie Toet Hendratno, SH., M.Si. Setelah itu, berlanjut ke sesi panel. Dalam sesi panel, ada pembicara kehormatan (Honorary Speaker) oleh Menteri dari Kementerian Perindustrian RI, yaitu Bapak Dr. Agus Gumiwang Kartasasmita, M.Si yang dalam hal ini diwakili oleh bapak Bambang Riznanto, ST., MT (Kepala Bidang Industri Kimia dan Farmasi Pusat Penelitian dan Pengembangan Industri Kimia, Farmasi Tekstil, Logam, Mesin, Alat Transportasi dan Elektronika – Kementerian Perindustrian Republik Indonesia) dengan moderator Dr. Dede Lia Zariatin, ST., MT. Setelah itu, keynote memberikan pemaparannya dengan masing-masing topik. Adapun topik dan pembicaraan antara lain: 

 

1.      Teknologi, Prof. Dr.-Ing. Ralf Förster - Beuth University of Applied Sciences, Berlin,

2.      Budaya, Prof. Dr. Raja Nafida Raja Shahminan - University Teknologi Malaysia,

3.    Energi, Dr. Ir. Budhi M. Suyitno – Universitas Pancasila, Indonesia  

 

         Setelah sesi panel selesai, dilanjutkan  dengan sesi Paralel  yang dimana dibagi beberapa kelompok sesuai dengan topik makalah. Topik makalah ada 7 yaitu     

1.    Energi Baru Terbarukan

2.    Konversi Energi

3.    Perancangan Produk & Teknologi Tepat Guna

4.     Sistem Elektronika & Otomasi

5.    Teknologi Material 

6.    Sistem Manufaktur

7.  Teknologi Manufaktur 

 

            Di dalam ruangan difasilitasi oleh moderator dan asisten moderator yang bertanggung jawab untuk kelangsungan diskusi dan presentasi. Kegiatan seminar rakayasa teknologi ini ditutup dengan memberikan penghargaan kepada para pemakalah dengan kategori best paper dan best presentation. 

Main Menu