Analisis Kekuatan Sambungan Las Crushing Welding Pada Bahan Alumunium 5052

Authors

  • Alditiyo Ibrahim
  • Setijono Setijono

Keywords:

Alumunium; Pengelasan gesek; Sambungan las.

Abstract

Kemajuan industri dalam bidang teknologi penyambungan material berkembang dengan cepat, baik di bidang logam maupun non logam. Pengelasan adalah teknik penyambungan antara dua logam atau lebih yang menggunakan energi listrik sebagai mediatornya. Pengelasan sangat memerlukan perhatian khusus karena rancangan las, seperti langkah – langkah pengelasan dan karakterisktiknya harus memperhatikan kesesuaian dengan kegunaan konstruksi serta kondisi sekitar. Pada penelitian ini, analisis yang dilakukan ialah mencari kekuatan sambungan las dari pengelasan tipe gesek dengan material alumunium 5052. Dimana terdapat tiga pengujian yaitu pengujian tarik, pengujian kekerasan, dan pengujian mikrostruktur. Berdasarkan hasil analisa dari semua pengujian yang telah dilakukan, dapat ditarik kesimpulan bahwa welding 1 memiliki kekuatan tarik dengan pertambahan panjang 0,00494 m dan beban maksimal sebesar 872,79 N dengan nilai kekerasan vickers sebesar 114,7 dibandingkan welding 2 yang hanya memiliki pertambahan panjang 0,0042 m dan beban maksimal 118,56 N dengan nilai kekerasan vickers 100,9.

Downloads

Published

2021-01-17

Issue

Section

Teknologi Tepat Guna