PERANCANGAN JIG PENGUJIAN KEBOCORAN PIPA CAIRAN PENDINGIN PADA MESIN PICK UP 1500CC

Authors

  • Ramelan Ramelan
  • Djoko W. Karmiadji

Keywords:

Jig Leak Test, VDI 2221, ASTM A36

Abstract

Proses pengujian kebocoran pipa cairan pendingin pada line produksi di PT XYZ saat ini masih
dilakukan dengan metode manual . Lamanya waktu proses pencekaman produk saat proses pengujian
kebocoran menjadi latar belakang inovasi pada perancangan jig baru. Penelitian ini difokuskan pada
perancangan sistem pencekaman (clamping) produk pada jig. Tekanan kerja pengujian kebocoran cap water
outlet adalah sebesar 0.3 MPa. Metode perancangan yang digunakan adalah VDI 2221. Pemilihan material
merupakan bagian penting yang mempengaruhi berhasil atau tidak suatu hasil rancangan. Dengan
mempertimbangkan kekuatan material dan ketersediaan material dipasaran, maka dipilih Structural Steel
(ASTM A36) untuk desain pencekam. Analisis kekuatan pencekam dilakukan menggunakan metode
pembebanan statis dengan software Solidworks 2015. Berdasarkan hasil perhitungan, beban terbesar yang
diterima pencekam adalah 55,35 MPa. Dengan membandingkan hasil perhitungan dan simulasi beban statis
diketahui bahwa nilai beban yang diterima pencekam lebih kecil daripada yield strength material Structural
Steel (ASTM A36) yaitu 250 MPa, sehingga desain pencekam untuk jig ini aman. Untuk tujuan pengembangan
inovasi, konsep jig ini juga dapat digunakan untuk pengujian kebocoran pada produk lainnya.

Downloads

Published

2020-03-01

Issue

Section

Articles